Tips Mencegah Mata Rusak Akibat Di Depan Komputer Dengan Aturan 20-20-20

 
Jika sobat yugo21 merupakan salah satu orang/pekerja yang menggunakan komputer lebih dari dua jam sehari, hati-hati dengan computer vision syndrome (CVS). Sindroma ini adalah keluhan mata dan penglihatan akibat bekerja menggunakan komputer terlalu lama. Akibatnya, produktivitas kamu dalam bekerja bisa menurun.
Mata pedih adalah keluhan paling umum saat bekerja terlalu lama di depan komputer. Keluhan ini jika dibiarkan bisa berkembang menjadi kerusakan yang menyebabkan pandangan kabur. Untuk menghindarinya, terapkan aturan 20/20/20.

Mata manusia didesain untuk melihat obyek 3 dimensi. Di layar monitor, mata dipaksa untuk menatap obyek 2 dimensi. Pemaksaan tersebut bisa menyebabkan otak bekerja lebih keras untuk menafsirkan gambar yang ditangkap oleh mata. Otak yang kelelahan akan menyebabkan pemrosesan sinyal cahaya dari mata terganggu, kemudian dirasakan sebagai keluhan mata kabur.

Selain itu, mata manusia normalnya baru bisa melihat dengan nyaman apabila fokusnya berada pada jarak minimal 20 kaki (sekitar 6 meter). Saat berada di depan komputer, mata kembali dipaksa untuk memfokuskan pandangan pada jarak kurang dari 2 kali (sekitar 60 cm). Pemaksaan-pemaksaan itu memicu beberapa keluhan yang disebut sebagai computer vision syndrome (CVS).

Gejalanya antara lain mata kering, sakit kepala dan jika dibiarkan terus menerus akan mengakibatkan pandangan tampak kabur atau tidak fokus.
Untuk mengatasi sindrom tersebut tidak harus dilakukan dengan menyingkirkan komputer dari kehidupan sehari-hari karena bagaimanapun manusia butuh teknologi untuk menunjang produktivitasnya. Yang perlu diubah hanya cara menggunakannya.

Bagi orang-orang yang pekerjaannya menuntut untuk duduk berjam-jam di depan komputer, dianjurkan untuk menerapkan aturan 20/20/20. Apa maksud aturan ini ? Mudah saja, aturan ini menganjurkan setiap 20 menit bekerja di depan komputer kita harus istirahat paling tidak 20 detik dengan melihat obyek atau benda yang jaraknya sekitar 20 kaki( 20 feet = 6 meter ). Maka, sertiap 20 menit, sempatkan untuk memalingkan pandangan dari layar monitor selama 20 detik ke titik lain yang berjarak 20 kaki (sekitar 6 meter).

Selain itu, jangan lupa untuk berkedip karena rata-rata orang hanya berkedip 6 kali/menit ketika sedang asyik di depan komputer. Agar bola mata tidak kering dan terasa pedih, kelopak mata harus selalu berkedip sebanyak kurang lebih 16 kali/menit.

Jika memungkinkan, posisikan layak monitor agar tidak lebih tinggi dari mata, minimal sejajar. Jika terlalu tinggi maka kelopak mata cenderung bekerja lebih berat untuk berkedip dan membasahi bola mata, sehingga ujung-ujungnya jadi lupa untuk berkedip.
Alternatifnya lain, kita bisa menggunakan bantuan software gratis untuk mengistirahatkan mata kita. Tips lainnya untuk mengurangi kelelahan mata, sesuaikan tingkat kecerahan layar monitor (brightness). Usahakan jangan terlalu terang agar tidak cepat membuat mata lelah. 

referensi :http://www.kaskus.co.id/showthread.php?t=11037505


Demikianlah "Tips Mencegah Mata Rusak Akibat Di Depan Komputer Dengan Aturan 20-20-20" bagi anda yang sering di depan monitor. Semoga bermanfaat. Jagalah kesehatan, karena sehat itu penting. Dan sehat ada Ditangan kita.

Previous
Next Post »
15 Komentar
avatar

info menarik mas..
waduh.. selama ini aku maen di kompuetr fulll dari pagi ampe mlm..
klu mas brkenan mampir2 y k blog ku..
http://sigitkotabumi.blogspot.com/

Balas
avatar

Info yg sangat berguna buat orang2 yg tiap hari duduk di depan komputer gan...

Balas
avatar

wew nice share sob.....
terima kasih untuk saran nya.....
heheh cara ini harus aku lakukan untuk menjaga kesehatan ku....
maklum sob aku di depan komputer lebih dari 17jam...

Balas
avatar

Wah kadang gue sampai larut malam melototin ini layar gan..

Balas
avatar

Whoaaa bagus sekali informasinya.. wah jadi gitu yaa.. selama ini saya gak pernah lepas pandangan, paling cuma ngedipin mata aja..

ane praktikkan gan!! tiap 20 menit liat objek lain selama 20 detik yang berjarak 20 kaki. sipp.. makasih yaa :)

Balas
avatar

wah manfaat banget nih tips nya... mata saya udah agak bermasalah akibat kelamaan di depan monitor. thanks

Balas
avatar

kang.. saya boleh tahu dari mana sumbernya.. karena sangat berkaitan erat dengan bidang ilmu yang saya geluti : ergonomi..

Balas
avatar

@Kotabumi Blogger : wah jangan keseringan gan. Bahaya.

Oke TKP

Balas
avatar

@cik awi : wah ternyata ada yg tahan dengan kondisi seperti itu :-D

Balas
avatar

Wah Ergonomi ya.. sumbernya thread punya salah satu agan dari kaskus kang. Url nya tertera di bagian artikel. ;-)

Balas
avatar

wah makasi tips'y, ane jg krja melototin kmptr slma 8jm/hari.. mudah"an tips ini bisa mmbantu kesehatan mata ane :)

Balas